KLUNGKUNG, - Berlangsungnya Bazar UMKM dalam rangka HUT Ke 78 TNI yang diselenggarakan oleh Kodam IX/Udayana menjadi berkah bagi Persit KCK Cabang XXXIII Dim 1610/Klungkung.
Betapa tidak, disamping menampilkan berbagai produk UMKM unggulan khas kota Klungkung, keberadaan stand Persit Kodim Klungkung juga sebagai wahana promosi kerajinan dan produk asli karya Persit Kodim Klungkung.
Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Armen, S.Ag., M.Tr.(Han) menjelaskan bahwa ada beberapa produk asli Persit Kodim 1610/Klungkung yang kita promosikan dalam Bazar UMKM dalam rangka HUT Ke 78 TNI.
Seperti halnya produk kering kentang hasil produksi Ibu Zuleha yang merupakan istri dari Kapten Caj Triyono menjadi salah satu produk yang menarik perhatian pengurus Persit PD Kodam IX/Udayana. Selasa (26/09/23).
“Hari ini pengurus Persit PD Kodam Kodam IX/Udayana ( istri Aslog ) langsung memborong kering kentang produk asli Persit Kodim Klungkung yaitu Ibu Zuleha, “ujarnya.
Tentu hal ini menjadi sesuatu yang dapat memberikan dampak positif bagi promosi produk kering kentang Persit KCK Kodim Klungkung untuk semakin dikenal luas. Semoga berlangsungnya Bazar UMKM HUT Ke 78 TNI ini akan menjadi wahana dan jembatan bagi produk UMKM Persit maupun UMKM khas wilayah semakin maju kedepannya, ” imbuh Dandim.
Baca juga:
Panglima TNI Berkurban Sapi Seberat 1,44 Ton
|